Musyawarah Besar Mahasiswa Prodi D-III Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes Maluku Tahun 2024 Sukses Digelar

  • Vaisgo
  • Disukai 5
  • Dibaca 166 Kali
Sambutan Wadir III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Ambon, 11 September 2024  – Program Studi D-III Teknologi Laboratorium Medis Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kemenkes Maluku sukses menyelenggarakan Musyawarah Besar Mahasiswa (Mubesma)  yang berlangsung selama dua hari, yakni pada 10-11 September 2024. Acara yang dihadiri oleh Wadir III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Ketua Jurusan TLM, Dosen, dan mahasiswa ini bertempat di Ruang Kelas Kampus B Poltekkes Kemenkes Maluku.

Musyawarah Besar Mahasiswa ini merupakan forum tertinggi mahasiswa Prodi D-III Teknologi Laboratorium Medis. Kegiatan ini bertujuan untuk membahas berbagai agenda penting, termasuk laporan pertanggungjawaban kepengurusan organisasi (HIMA) mahasiswa, evaluasi program kerja, serta pemilihan ketua organisasi (HIMA) mahasiswa yang baru. Selain itu, Mubesma juga menjadi wadah untuk menyampaikan aspirasi dan masukan dari para mahasiswa kepada pihak kampus terkait pengembangan program studi dan fasilitas pendidikan.

Acara ini dihadiri oleh Wakir Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Ketua Jurusan TLM, sejumlah dosen dan staf pengajar serta mahasiswa dari seluruh angkatan. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni pada 10 hingga 11 September 2024

Mubesma berlangsung di Ruang Kelas  Kampus B Poltekkes Maluku yang disulap menjadi ruang diskusi formal. Dengan suasana yang tertib dan penuh semangat, para mahasiswa terlihat antusias mengikuti setiap agenda musyawarah.

Musyawarah Besar Mahasiswa ini diselenggarakan sebagai forum penting bagi mahasiswa untuk berpartisipasi dalam pengambilan keputusan yang akan berdampak pada kegiatan organisasi kemahasiswaan dan peningkatan kualitas pendidikan di program studi. Dengan Mubesma, diharapkan adanya sinergi antara mahasiswa dan pihak kampus untuk menciptakan lingkungan akademik yang lebih baik dan responsif terhadap kebutuhan mahasiswa.

Acara diawali dengan sambutan oleh Ibu Mientje Nendissa, S.Pd., M.Kes., Ketua Program Studi yang memberikan arahan mengenai pentingnya musyawarah dalam menjaga keberlanjutan organisasi mahasiswa. Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Wadir III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Bapak Abdul Rivai S. Dunggio, A.Kp., M.Kes. sekaligus membuka secara resmi musyawarah besar Himpunan Mahasiswa (HIMA) Prodi TLM Ambon. Dalam sambutannya Wadir III.  Dalam sambutannya,  Wadir III mengimbau agar mahasiswa berpartisipasi dengan penuh semangat, menjaga suasana musyawarah yang kondusif, serta mengutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi.

Setelah itu, kegiatan musyawarah dilanjutkan dengan presentasi laporan pertanggungjawaban kepengurusan lama, diskusi mengenai program kerja yang akan datang, dan diakhiri dengan pemilihan ketua organisasi mahasiswa yang baru. Kegiatan ini akan didampingi oleh PJ Kemahasiswaan Bapak Munawir Umakaapa.

Dengan terselenggaranya Musyawarah Besar Mahasiswa ini, diharapkan tercipta kepengurusan mahasiswa yang baru dengan semangat dan ide-ide segar untuk membawa Prodi D-III Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes Maluku semakin maju dan berkembang.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *